Kamis, 16 Oktober 2014

TIGA PERKARA DAHSYAT DALAM ISLAM


TIGA PERKARA YANG MEMBINASAKAN , MENYELAMATKAN ,MENGHAPUS DOSA , DAN MENGANGKAT DERAJAT .

Rasulullah shallallahu'Alaihi wa sallam bersabda ," Ada tiga perkara yang membinasakan , tiga perkara yang menyelamatkan , tiga perkara yang menghapus dosa , dan tiga perkara yang meningkatkan Derajat :
Adapun tiga perkara yang membinasakan :
1. Kekikiran yang di taati .
2. Hawa nafsu yang di turuti .
3. Kekaguman seseorang terhadap dirinya.
Adapun perkara yang menyelamatkan :
1. Berbuat adil ketika marah maupun senang.
2. Sederhana ketika miskin atau kaya.
3. Takut kepada Allah ketika sendirian maupun di keramaian .
Adapun perkara yang menghapus dosa :
1. Menunggu shalat sampai shalat berikutnya.
2. Menyempurnakan wudhu dalam keadaan dingin .
3. Berjalan menuju shalat berjama'ah .
Adapun perkara yang mengangkat Derajat .
1. Memberi makan .
2. Menyebarkan salam .
3.Shalat di waktu malam ketika manusia sedang tidur .
( HR Ath-Thabrani dari ibnu umar ra shahihul jami : 3045 )
" Allahumma ya Allah tanamkan di hati kami kekuatan dan keindahan iman , hiasilah hidup kami dengan kenikmatan ibadah dan kemuliaan Akhlak , Serta selamatkan kami dari semua fitnah dan keinginan maksiat .
Aamiin ya Rabbal Alamiin .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar